Antisipasi Pemulihan Ekonomi, FoxLogger Siap Tancap Gas

Iwan Supriyatna Suara.Com
Senin, 28 Februari 2022 | 08:08 WIB
Antisipasi Pemulihan Ekonomi, FoxLogger Siap Tancap Gas
Fox Logger.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pengusaha muda yang meraih penghargaan pertama Wirausaha Muda Mandiri (WMM) 2021 untuk kategori teknologi itu kemudian juga meyakini kinerja FoxLogger tahun 2022 akan cemerlang sejalan dengan potensi peningkatan penjualan otomotif. Karena prediksi otomotif tumbuh positif, dia pun menyatakan telah siap mengantisipasinya.

“Istilahnya, kami siap ngegas untuk menyambut pertumbuhan ini,” kata Alamsyah.

Langkah tersebut, menurutnya telah dipersiapkan secara matang. Dari sisi organisasi, FoxLogger Indonesia terus berupaya menjadi lean organization, organisasi yang ramping dan lincah dalam aspek operasional. Dari sisi pemasaran, seluruh kanal, terutama platform digital digunakan secara masif dengan membuat konten yang menarik, seraya membuat layanan purnajual yang prima.

“Masih dari sisi pemasaran, kami juga akan aktif menjalin kerja sama dengan dealer atau showroom mobil bekas selain dengan perusahaan asuransi dan ATPM,” ujar Alamsyah.

“Tapi di atas itu semua, tentu saja kembali ke produk. Kami berkomitmen terus meningkatkan kualitas platform, otomatisasi layanan dan kecerdasan buatan dalam GPS FoxLogger sehingga akan terus memanjakan konsumen. Intinya, sekali lagi, FoxLogger siap ngegas untuk mengantisipasi pemulihan ekonomi." ucapnya.

Dengan potensi pemulihan ekonomi yang besar, Alamsyah benar-benar berharap situasi yang berat selama dua tahun terakhir akan berganti menjadi lebih baik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI