Dengan demikian, Duckie Land menepis kebiasaan yang selama ini terjadi yakni pemain yang menghabiskan uang untuk mendapatkan item di dalam permainan tapi tidak diperkenankan untuk menukarkan kembali dengan uang tunai dan dibayangi oleh sanksi dari pengelola.
Melalui Duckie Land, misi sukses yang dijalani akan diganjar dengan aset yang bisa ditukar menjadi uang tunai. Begitu pula bebek yang bisa dijual kembali di pasar khusus dan mendapatkan uang tunai.
Pengembang permainan ini juga bekerja sama dengan lokapasar lokal (local marketplace) untuk memastikan transisi sesempurna mungkin antara platform blockchain dengan uang tunai dengan demikian pemain bisa bertransaksi menggunakan token dari permainan.
Untuk memainkan Duckie Land, kunjungi saja duckie.land serta mendapatkan informasi tambahan serta kesempatan mendapatkan hadiah khusus pada waktu-waktu tertentu. Di situs tersebut terdapat informasi mengenai channel informasi yang bisa dijadikan referensi untuk mendapatkan pemberitahuan terkini melalui media sosial, Youtube, Discord, dan Telegram.