"Sandiaga sangat spesial, ia sosok pemimpin yang tidak hanya berkata, tapi juga ucapan dan perbuatannya selaras," kata Yuga.
Yuga juga menambahkan, sosok Sandiaga seperti yang tercantum dalam bukunya, merupakan pemimpin yang mampu menjangkau daerah-daerah terkecil di Indonesia.
"Terbukti, Sandiaga sebagai pemimpin yang selalu fokus menciptakan lapangan kerja, kebangkitan ekonomi dan kesejahteraan bagi rakyat Indonesia," kata Yuga.
Sandiaga Uno pun dinilainya sebagai pemimpin yang mau mendengarkan keluh-kesah masyarakat yang ditemui di seluruh pelosok Nusantara.
"Beliau juga sigap mengambil tindakan untuk membantu masyarakat, terutama dalam masalah ekonomi," ungkapnya.
Hal senada disampaikan Founder Gerakan Ekonomi Kreatif Indonesia sekaligus Staf Khusus Wakil Ketua DPR RI, Kawendra.
Dirinya menilai Sandiaga Uno merupakan sosok pemimpin berpengalaman yang mampu merangkul berbagai kalangan.
"Beliau tidak pernah lelah memikirkan potensi yang ada di Indonesia. Sosok yang sangat menginspirasi dan mampu memberikan ruang untuk berbagai kalangan agar lebih baik," ungkap Kawendra.
Baca Juga: Sandiaga Uno Yakin Hajatan G20 Bali Jadi Puncak Pertumbuhan Ekonomi Pulau Dewata