Apa Perbedaan BritAma dan Simpedes? Ini Detail Setoran Awal dan Biaya Adminnya

Amelia Prisilia Suara.Com
Senin, 01 Januari 2024 | 15:48 WIB
Apa Perbedaan BritAma dan Simpedes? Ini Detail Setoran Awal dan Biaya Adminnya
Ilustrasi layanan BRI. (Dok: BRI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bank Rakyat Indonesia (BRI) memiliki dua jenis tabungan yaitu BritAma dan Simpedes. Sebelum menentukan pilihan, berikut detail perbedaan BritAma dan Simpedes.

Dibandingkan dengan program tabungan lainnya, BritAma dan Simpedes termasuk paling banyak diminati oleh nasabah. Dua tabungan ini sama-sama memiliki keuntungan dan perbedaan mencolok.

BritAma merupakan produk tabungan untuk nasabah yang hidup di perkotaan. Tabungan ini memiliki beberapa jenis yaitu BritAma Bisnis, BritAma X, BritAma Valas dan BritAma Rencana.

Berbanding terbaik, Simpedes merupakan program tabungan untuk masyarakat pedesaan. Tabungan ini terbagi dalam dua jenis yaitu Simpedes dan Simpedes TKI.

Sebelum memutuskan untuk memilih salah satu dari dua program tabungan ini, simak dulu ulasan lengkap perbedaan BritAma dan Simpedes.

Perbedaan BritAma dan Simpedes

1. Setoran Awal

Merupakan dua program tabungan dengan target pasar yang berbeda dari BRI, tabungan BritAma dan Simpedes memiliki perbedaan mencolok pada jumlah setoran awal.

Nasabah BritAma memiliki setoran awal Rp 50.000. Sedangkan untuk nasabah Simpedes, harus menyiapkan biaya setoran awal sebesar Rp 250.000 yang lebih besar dari BritAma.

Baca Juga: Pembayaran PBB Jadi Lebih Mudah Melalui Agen BRILink

2. Biaya Admin

Kedua program tabungan dari BRI ini juga memiliki jumlah biaya admin yang berbeda. Tabungan BritAma memiliki biaya admin Rp 11.000 per bulan untuk saldo kurang dari Rp 10.000.000.

Sedangkan untuk saldo tabungan BritAma di atas Rp 10.000.000, potongan bulanan berada pada angka Rp 12.000 per bulannya. Tabungan BRI Simpedes justru memiliki biaya admin yang lebih kecil yaitu Rp 5.000 saja per bulan.

3. Tipe kartu debit

BritAma dan Simpedes sama-sama mendapat kartu ATM untuk melakukan transaksi sehari-hari. Perbedaan kedua nasabah ini hanya pada tipe kartu yang digunakan.

Nasabah BritAma diberi dua pilihan kartu ATM yaitu Classic dan Gold. Sedangkan nasabah Simpedes hanya memiliki kartu ATM private label.

4. Fasilitas

Dibandingkan dengan Simpedes, BritAma justru mendapat fasilitas asuransi dengan syarat saldo minimum Rp 500.000. Sedangkan untuk nasabah Simpedes, fasilitas asuransi ini tidak bisa dinikmati.

Sama-sama menjadi program andalan Bank Rakyat Indonesia (BRI), itu tadi ulasan lengkap mengenai perbedaan BritAma dan Simpedes. Tertarik menggunakan yang mana?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI