KAI Berikan Makanan Bergizi bagi Peserta Edutrain LRT Jabodebek

Iwan Supriyatna Suara.Com
Kamis, 30 Januari 2025 | 16:11 WIB
KAI Berikan Makanan Bergizi bagi Peserta Edutrain LRT Jabodebek
KAI turut memperingati Hari Gizi Nasional dengan membagikan makan bergizi kepada peserta Edutrain LRT Jabodebek.

Suara.com - KAI turut memperingati Hari Gizi Nasional dengan membagikan makan bergizi kepada peserta Edutrain LRT Jabodebek pada Kamis (30/1) dan Jumat (31/1). Sebanyak 189 peserta dari lima sekolah yang mengikuti program Edutrain ini menerima makanan bergizi seimbang yang telah disesuaikan dengan kebutuhan anak-anak.

Menu yang disediakan mencakup sumber karbohidrat, protein, serta vitamin dan mineral untuk mendukung tumbuh kembang anak. Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan LRT Jabodebek terhadap program pemerintah dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya gizi seimbang sejak usia dini.

“Sebagai bagian dari transportasi publik, kami tidak hanya menyediakan layanan perjalanan yang aman dan nyaman, tetapi juga ingin berkontribusi dalam hal-hal positif bagi masyarakat. Melalui kegiatan ini, kami mendukung upaya meningkatkan kesadaran akan pentingnya gizi yang baik bagi generasi muda,” ujar Executive Vice President LRT Jabodebek, Mochamad Purnomosidi.

Edutrain LRT Jabodebek adalah program edukasi yang bertujuan mengenalkan manfaat serta tata cara menggunakan transportasi publik kepada anak-anak dari berbagai jenjang pendidikan.

Program ini memberikan pengalaman langsung menggunakan LRT Jabodebek, didampingi oleh tim edukasi yang menjelaskan keselamatan dan kenyamanan dalam transportasi publik. Sekolah atau lembaga pendidikan dapat mendaftarkan diri untuk mengikuti program Edutrain LRT Jabodebek.

“Selain mengenalkan transportasi publik, Edutrain juga bisa menjadi sarana edukasi bagi anak-anak tentang berbagai hal, termasuk kesadaran akan gaya hidup sehat. Melalui kegiatan ini, kami berharap peserta mendapatkan manfaat lebih dari sekadar perjalanan,” tambah Purnomosidi.

KAI melalui LRT Jabodebek terus berupaya memberikan manfaat lebih bagi masyarakat. Peringatan Hari Gizi Nasional ini diharapkan dapat menumbuhkan kebiasaan makan sehat sejak dini sekaligus mengajak lebih banyak orang untuk beralih ke transportasi publik yang lebih efisien dan ramah lingkungan.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI