Yaya Toure Berpacu dengan Waktu

Reky Kalumata
Yaya Toure Berpacu dengan Waktu
Yaya Toure. REUTERS/Phil Noble/File

Yaya Toure dibekap cedera paha.

Suara.com - Pantai Gading saat ini sedang berharap harap cemas dengan kondisi Yaya Toure. Gelandang andalan Pantai Gading ini memang sedang dinantikan kepulihannya menjelang laga pembuka Piala Dunia 2014.

Kuda Hitam dari Afrika ini akan memulai perjuangannya di Grup C menghadapi Jepang pada Minggu (15/6/2014) pagi WIB. Namun pelatih Tim Pantai Gading Sabri Lamouchi masih menunggu kabar akan kondisi Yaya Toure.

Musim lalu, pemain Manchester City ini lebih banyak bergelut dengan cedera paha. Namun kepulihannya memberikan pengaruh besar bagi City guna merebut gelar juara Premier League.

Yaya Toure telah menjalani perawatan di Qatar dan tidak memperkuat timnya dalam beberpa laga pemanasan. Meski demikian pelatih Sabri Lamouchi menegaskan bahwa mereka akan melakukan segalanya untuk kepulihan Toure.

Baca Juga: 6 Pemain Afrika yang Pernah Raih Treble Winners, Teranyar Riyad Mahrez

"Kami akan mencoba dan melakukan segalanya untuk dapat memastikan dia dapat bermain," tegas Lamouchi. (Scoresway)