Suara.com - Chelsea tidak akan memperbaharui kontrak untuk striker Radamel Falcao dan Alexandre Pato, serta kiper Marco Amelia, klub Liga Inggris (Premier League) mengatakan dalam situsnya (www.chelseafc.com) pada Jumat.
Pemain asal Kolombia Falcao, yang menandatangani kontrak dengan status pinjaman musim panjang dari Monako pada Juli lalu, hanya sekali mencetak gol dalam 12 penampilan musim lalu dan absen di banyak pertandingan karena mengalami cedera paha.
Penyerang Brazil Pato bergabung dengan status pinjaman pada Januari dari Corinthians hingga akhir musim lalu dan akan meninggalkan klub setelah hanya sekali mencetak gol dalam dua pertandingan.
Kiper asal Italia Amelia, 34 tahun, yang belum pernah tampil untuk tim utama, akan mengakhiri kebersamaan di klub setelah bergabung pada Oktober 2015 dengan status bebas transfer.
Kontrak tiga pemain itu berakhir pada 30 Juni. (Antara/Reuters)
Chelsea 'Buang' Falcao dan Pato
Syaiful Rachman Suara.Com
Jum'at, 01 Juli 2016 | 22:27 WIB
Cari Tahu
Kumpulan Kuis Menarik
BERITA TERKAIT
Marcel Desailly Peringatkan Chelsea, Cole Palmer Bisa Hengkang Jika Ambisi Tak Sejalan
22 Januari 2026 | 21:27 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI