Kalahkan Laos, Fakhri Ternyata Turunkan Pemain Lapis Kedua

Jum'at, 22 September 2017 | 19:25 WIB
Kalahkan Laos, Fakhri Ternyata Turunkan Pemain Lapis Kedua
Pertandingan Timnas U-16 vs Laos (dok. PSSI)

Suara.com - Melakoni laga pamungkas di Grup G kualifikasi Piala AFC U-16 di Stadion Rajamangala, Jumat (22/9/2017), Indonesia tampil impresif. Mendikte jalannya pertandingan, anak-anak asuh Fakhri Husaini memetik kemenangan telak 3-0.


Dengan kemenangan ini, Indonesia keluar sebagai jawara Grup G dengan 12 poin dari empat pertandingan. Garuda Asia pun dipastikan melaju ke putaran final Piala AFC U-16.

Dalam pertandingan yang didominasi oleh Indonesia itu, pemain yang diturunkan ternyata merupakan pemain lapis kedua. Hal itu diungkapkan oleh Fakhri usai pertandingan.

"Kunci pertandingan kali ini saya mengganti pemain yang jarang di turunkan. Keinginan yang kuat dari anak-anak mewujudkan hal ini. Saya tidak terlalu banyak mengganti pemain dalam tiap-tiap pertandingan," kata Fakhri usai pertandingan.

Melaju ke putaran final Piala AFC, Fakhri mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Indonesia yang telah memberikan dukungan dan doa.

"Tidak lupa saya mengucapkan banyak-banyak terima kasih kepada semua pendukung kami yang ada di Indonesia terutama yang mendukung kami langsung di stadion. Kemenangan ini kami persembahkan untuk mereka para pendukung kami," jelasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI