Bhayangkara FC Baru Gelar Pemusatan Latihan Awal Januari

Jum'at, 29 Desember 2017 | 14:26 WIB
Bhayangkara FC Baru Gelar Pemusatan Latihan Awal Januari
Arak-arakan Bhayangkara FC atas kesuksesan menjuarai Liga 1 2017, Selasa (12/12/2017) di Jakarta. [Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Disaat beberapa tim Liga 1 sudah melakukan persiapan, tidak bagi juara bertahan Bhayangkara FC. Klub berjuluk The Guardian itu baru akan melakukan latihan pada awal Januari 2018.

Hal itu disampaikan oleh Media Officer Bhayangkara FC Kukuh Setiawan Bramantoro. Menurutnya, Bhayangkara FC baru akan menggelar latihan pada 3 Januari di Sawangan, Depok.

"Bhayangkara FC bersiap mengarungi kompetisi musim depan dengan menggelar pemusatan latihan 3-14 Januari di Sawangan," kata Kukuh saat dihubungi, Jumat (29/12/2017).

Selain itu, tim bentukan kepolisian tersebut belum melakukan perburuan pemain. Padahal, beberapa pemain kuncinya musim lalu sudah memastikan diri hengkang.

Sebut saja Evan Dimas Darmono, Ilham Udin Armyn, dan Ilija Spasojevic. Bahkan, pemain terbaik Liga 1 Paulo Sergio masih belum ditentukan nasibnya.

"Kami belum bisa mengumumkan nama-nama pemain baru. Kami masih menghargai tim lain, meski mereka sudah dikontrak, tapi mereka masih terikat dengan klub lamanya hingga 31 Desember," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI