Ciro Immobile Bidik Rekor Gol Gonzalo Higuain di Serie A

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 14 April 2020 | 16:39 WIB
Ciro Immobile Bidik Rekor Gol Gonzalo Higuain di Serie A
Penyerang Lazio, Ciro Immobile, merayakan golnya ke gawang Sampdoria, dalam lanjutan laga Liga Italia Serie A, Sabtu (18/1/2020). [Alberto PIZZOLI / AFP]

Suara.com - Bintang Lazio, Ciro Immobile sedang tampil apik di musim ini. Kini, dia membidik rekor gol Serie A Gonzalo Higuain ketika musim kembali dilanjutkan.

Immobile menunjukkan ketajamannya dengan mencetak 27 gol Serie A musim ini sebelum kompetisi ditangguhkan karena pandemi virus corona.

Dengan 12 laga tersisa, Immobile hampir mencapai rekor Higuain dengan 36 gol dalam satu musim Serie A, saat bersama Napoli pada musim 2015-16.

Gelandang Lazio, Ciro Immobile. [AFP/Tiziana Fabi]
Gelandang Lazio, Ciro Immobile. [AFP/Tiziana Fabi]

Pemain berusia 30 tahun itu berharap dia dapat mencapai rekor tersebut. "Saya tidak tahu. Itu tergantung," kata Ciro Immobile kepada Sky Sport, Senin (13/4/2020)

"Saya berlatih keras untuk mencapai target itu. Setiap orang memiliki keinginan mereka sendiri. Akan sangat menyenangkan," ujarnya.

"Ini seperti telur Paskah. Kami akan melihat kejutannya ketika kita kembali ke lapangan. Saya akan melakukan yang terbaik."

Immobile telah membantu Lazio berada di peringkat kedua klasemen Serie A atau hanya terpaut satu poin di belakang Juventus, ketika musim dihentikan.

Pemain internasional Italia mengatakan klub tetap mengarahkan target pada gelar Serie A pertamanya sejak 1999-2000.

"Ambisinya tetap. Jelas bahwa saat ini kami tidak banyak memikirkan sepakbola," pungkas Immobile.

Baca Juga: Sumardji: Sekjen PSSI Pengganti Ratu Tisha Harus Jauh Lebih Baik

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI