Serang Agnelli dan Woodward, Ceferin: Inilah Para Ular di Tengah UEFA

Rully Fauzi Suara.Com
Selasa, 20 April 2021 | 15:55 WIB
Serang Agnelli dan Woodward, Ceferin: Inilah Para Ular di Tengah UEFA
Presiden UEFA Aleksander Ceferin. [Fabrice COFFRINI / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Ceferin memastikan bahwa pemain mana pun yang bermain dalam ESL akan dilarang mengikuti turnamen-turnamen internasional, termasuk Piala Dunia 2022 Qatar nanti.

"Pemain-pemain yang akan bermain dalam tim-tim yang mungkin bermain dalam liga tertutup itu akan dilarang bermain pada Piala Dunia dan Piala Eropa (pada musim panas 2021) ini," tegas Ceferin.

"Mereka tak bisa mewakili timnas mana pun dalam pertandingan apa pun."

"European Super League hanya demi uang, uang untuk segelintir orang. Saya tak ingin menyebut mereka orang-orang kotor, tetapi UEFA tengah memajukan sepakbola dan mendanai yang harus didanai. Yakni sepakbola kita, budaya bertahan kita, namun segelintir orang tak memahami ini."

"Kami melihat FA Inggris, Federasi Sepakbola Spanyol, Federasi Sepakbola Italia, Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia dan FIFA, menentang keras rencana hina ini yang sepenuhnya harus dilawan sepakbola. Kami semua bersatu melawan omong kosong proyek ini," tandas sang Presiden UEFA.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI