Suara.com - Jadon Sancho dikabarkan tinggal selangkah lagi untuk merapat ke Manchester United dari Borussia Dortmund. Nilai transfer winger 21 tahun itu terhitung fantastis, yakni mencapai 73 juta pound atau sekitar Rp1,46 triliun.
Melansir BBC Sport, Kamis (1/7/2021), Jadon Sancho kini tinggal menunggu persyaratan medis dan kesepakatan pribadi bersama Manchester United.
Pemain yang saat ini tengah memperkuat Timnas Inggris di ajang Euro 2020 itu dilaporkan akan menandatangani kontrak lima tahun dengan opsi perpanjangan semusim.
Manchester United dikabarkan akan membayar biaya pembelian Sancho kepada Dortmund dengan lima kali angsuran.
Harga 73 juta pound membuat jebolan akademi Manchester City itu jadi pemain Inggris termahal kedua sepanjang masa setelah Harry Maguire yang juga bermain untuk Manchester United.
Maguire bergabung dengan Setan Merah pada 2019 dari Leicester City dengan harga 80 juta pound.
Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer diketahui telah mengidentifikasi empat posisi kunci yang ingin diperkuatnya pada bursa transfer musim panas ini.
Setelah membawa timnya ke posisi kedua di Liga Premier dan final Liga Europa, pelatih asal Norwegia itu ingin memperkuat posisi sayap kanan, gelandang bertahan, pemain tengah, dan penyerang.
Sancho dibeli untuk menambal posisi sayap kanan Manchester United yang dianggap kurang kuat kendati sudah memiliki Daniel James, Mason Greenwood, dan Amad Diallo.
Baca Juga: Kontrak di Barca Tinggal Sehari, Lionel Messi Bertahan atau Pergi?
Kesepakatan menggaet Sancho mengakhiri saga transfer panjang dari pemain kelahiran London itu yang bergabung dengan Dortmund dari Manchester City pada 2017.