Termasuk Varane, Deretan Pemain yang Pernah Berkostum Man United dan Real Madrid

Irwan Febri Rialdi Suara.Com
Minggu, 01 Agustus 2021 | 10:56 WIB
Termasuk Varane, Deretan Pemain yang Pernah Berkostum Man United dan Real Madrid
Bek anyar Manchester United Raphael Varane. [Foto: Marca]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Laurie Cunningham menjadi pemain Britania Raya pertama yang membela Real Madrid saat didatangkan dari West Brom pada 1979.

Dalam perjalanannya membela Los Blancos, Cunningham pernah dipinjamkan ke Manchester United di mana ia hanya mencatatkan lima penampilan saja pada tahun 1983.

2. David Beckham

Nama David Beckham begitu melegenda di sepak bola. Sepak terjangnya sendiri dimulai sejak membela Manchester United.

Pada 2003, Beckham yang berselisih dengan Sir Alex Ferguson, diboyong Real Madrid dan menjadi bagian Los Galacticos  jilid pertama.

3. Ruud van Nistelrooy

Ruud van Nistelrooy merupakan bomber Belanda yang sangat tajam di Manchester United dengan torehan 150 gol sejak 2001 hingga 2006.

Usai lima tahun membela Setan Merah, Van Nistelrooy hijrah ke Real Madrid di mana ketajamannya tak menurun dan berhasil merebut gelar top skor di musim perdananya.

4. Cristiano Ronaldo

Baca Juga: Terungkap, Nilai Kontrak David Alaba di Real Madrid Tembus Rp 2 Triliun!

Cristiano Ronaldo tumbuh sebagai salah satu pemain terbaik di dunia bersama Manchester United. Puncak kariernya bersama Setan Merah kala dirinya meraih Ballon d’OR 2008.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI