Jadwal Liga Inggris Pekan Ini: Menanti Debut Kedua Cristiano Ronaldo di MU

Arief Apriadi Suara.Com
Jum'at, 10 September 2021 | 08:08 WIB
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini: Menanti Debut Kedua Cristiano Ronaldo di MU
Bola dengan logo Liga Inggris. [ANDY RAIN / POOL / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tonggak Salah berikutnya

Mohamed Salah sudah mencetak 99 gol dalam 161 pertandingan Liga Premier. Bila ia mencetak gol saat Liverpool bertandang ke Elland Road menghadapi Leeds United pada Minggu, ia bisa jadi pemain tercepat kelima yang mencapai 100 gol di Liga Premier setelah Alan Shearer (124), Harry Kane (141), Sergio Aguero (147) dan Thierry Henry (160).

Kembalinya Virgil van Dijk dalam keadaan bugar jelas menjadi suntikan positif bagi Liverpool untuk memperpanjang torehan positif nirkalah di Elland Road sejak November 2000.

Tapi tuan rumah juga punya motivasi besar, sebab tim besutan Marcelo Bielsa itu belum menang sama sekali musim ini dan ingin menjaga catatan nirkalah di kandang dalam tujuh pertandingan terakhir.

Pembuktian Benitez

Rafa Benitez masih terus berusaha memenangkan hati para suporter Everton, setelah membantu tim Merseyside Biru itu nirkalah dalam tiga laga awal musim ini.

Tentunya mantan pelatih Liverpool itu ingin terus membuktikan kemampuannya saat Everton menjamu Burnley di Goodison Park demi semakin mendekatkan diri dengan para suporter.

Dominic Calvert-Lewin berpeluang menorehkan rekor sebagai pemain pertama di era Liga Premier yang mencetak gol dalam empat laga awal musim dua tahun beruntun.

Sebagaimana rival sekotanya, Everton juga menghadapi Burnley yang masih berambisi memecahkan kebuntuan raihan kemenangan pertama musim ini.

Baca Juga: Profil Samed Yesil, Eks Wonderkid Liverpool yang Kini Bekerja di Pabrik

Berikut jadwal pertandingan pekan keempat Liga Inggris (tuan rumah disebut pertama, dalam WIB):

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI