Dortmund memiliki para pemain yang total bernilai 687 juta euro (Rp11,2 triliun). Nilai ini menjadi bukti bahwa Die Borussen pandai dalam mengubah pemain biasa menjadi pemain berharga miliaran hingga triliunan rupiah.
8. Paris Saint-Germain
Dikenal sebagai salah satu klub sultan, Paris Saint-Germain atau PSG nyatanya hanya mampu berada di tempat ke-8 dalam daftar ini.
Kendati jor-joran dalam bursa transfer dengan mendatangkan banyak bintang, PSG masih memiliki pemain-pemain yang terhitung sebagai pemain kelas dua. Saat ini, skuad Les Parisiens bernilai 808 juta euro (Rp13,2 triliun).
7. Real Madrid
Real Madrid memang dikenal sebagai salah satu klub kaya yang bertabur bintang. Namun, status ini tak lantas membuat El Real punya status sebagai klub dengan nilai termahal.
Menuanya beberapa bintang serta turunnya harga para pemainnya membuat Real Madrid ada di peringkat ke-7 daftar ini dengan nilai skuad sebesar 846 juta euro (Rp13,9 triliun).
6. Liverpool
Meski tak jor-joran dan banyak beli pemain, Liverpool tetap berhasil masuk dalam daftar ini. Banyaknya pemain yang menanjak dan memiliki kontrak panjang membuat The Reds menjadi klub dengan nilai termahal.
Baca Juga: Posisinya Digusur Ronaldo, Cavani Disarankan Segera Tinggalkan MU
Skuad arahan Jurgen Klopp saat ini diketahui bernilai 868 juta euro (Rp14,2 triliun). Nilai ini didapat setelah para pemain kuncinya mengikat kontrak anyar yang membuat nilai pasar pemainnya melejit.