Massimiliano Allegri: Penting Bagi Juventus untuk Mengalahkan Zenit

Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 20 Oktober 2021 | 13:23 WIB
Massimiliano Allegri: Penting Bagi Juventus untuk Mengalahkan Zenit
Reaksi pelatih Juventus, Massimiliano Allegri pada laga Liga Champions kontra Malmo di Eleda Stadion, Malmo, Swedia, Rabu (15/9/2021) dini hari WIB. [Jonathan NACKSTRAND / AFP]

Suara.com - Pelatih Juventus Massimiliano Allegri memandang kemenangan atas Zenit pada laga Rabu (20/10/2021) malam waktu setempat, bisa menjadi langkah besar bagi Bianconeri untuk lolos ke babak selanjutnya di Liga Champions.

"Zenit adalah tim yang taktis, dengan mentalitas Eropa. Untuk kami, kemenangan menjadi penting untuk mengambil langkah besar menuju kualifikasi," jelas Allegri dikutip dari situs resmi klub, Rabu.

Allegri menilai Zenit memiliki kualitas yang bagus di lini tengah dan mempunyai penyerang dengan karakteristik yang berbeda di setiap pemainnya.

Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri. [Isabella BONOTTO / AFP]
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri. [Isabella BONOTTO / AFP]

Menurut Allegri hal ini akan menyajikan pertandingan yang bagus dan Juventus harus bisa mendapatkan hasil yang positif untuk mengamankan posisi mereka di Liga Champions.

"Zenit memiliki kualitas bagus di lini tengah dan mempunyai penyerang dengan karakteristik yang berbeda, jadi kami harus memainkan permainan yang baik untuk mendapatkan hasil yang positif," terang Allegri.

Ia mengatakan saat ini Juventus masih dalam tahap berkembang terutama di lini depan dan saat ini mereka tengah mencari konsistensi untuk mendapatkan hasil yang bagus.

Ia mengatakan, Juventus membuat kesalahan di awal musim yang membuat mereka berada di posisi yang tidak menguntungkan namun mereka mengatasi dengan kepala yang tenang.

"Kami masih harus berkembang, terutama di 30 meter terakhir, tapi kami mulai untuk menemukan konsistensi pada hasil akhir. Di awal kami membuat kesalahan dan menempatkan kami di posisi yang kurang menguntungkan, tetapi dibutuhkan kepala yang tenang," jelas Allegri seperti dimuat Antara.

Juventus akan menghadapi Zenit di pertandingan ketiga Liga Champions Grup H pada Rabu malam waktu setempat di Stadion Krestovsky, Zenit St-Petersburg, Rusia.

Baca Juga: Sumbang Satu Gol untuk Man City, Guardiola Sebut Cole Palmer Punya Kualitas Spesial

Saat ini, Juventus berada di puncak klasemen sementara Grup H dengan raihan 6 poin dari dua laga. Sedangkan Zenit berada di posisi ketiga usai mengumpulkan tiga poin dari dua pertandingan.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI