Ahmad Rusaidi merupakan penggawa Timnas Indonesia U-19 yang tak berasal dari klub profesional di Tanah Air, namun mendapat panggilan dari Shin Tae-yong.
Diketahui, pemain berusia 19 tahun ini merupakan penggawa tim Liga 3 atau tim amatir bernama Belitong FC, yang ternyata akademinya dipimpin oleh legenda Timnas Indonesia, Budi Sudarsono.
2. Faiz Maulana
Berbeda dengan Ahmad Rusaidi, Faiz Maulana benar-benar tak memiliki klub profesional. Tercatat, ia merupakan penyerang dari klub amatir bernama Bina Taruna.
Meski begitu, Faiz Maulana punya kiprah mentereng. Ia tercatat sebagai salah satu jebolan program Garuda Select pada tahun 2020 lalu.
3. Mikael Tata
Dari Indonesia Timur, ada nama Mikael Tata yang juga tak membela klub profesional. Ia sendiri merupakan penggawa dari klub amatir bernama Wanaal Bintuka.
Pemain yang berposisi sebagai bek ini boleh jadi membela klub amatir. Namun, ia punya rekam jejak sebagai salah satu jebolan akademi Persipura Jayapura.
4. Dimas Juliono
Baca Juga: Tak Masuk Daftar Shin Tae-yong, Tiga Pemain Keturunan Berlatih Bersama Timnas Indonesia U-19
Dibanding tiga pemain di atas, Dimas Juliono menjadi penggawa Timnas Indonesia U-19 yang benar-benar tak memiliki klub.