5 Fakta Razzaa Fachrezi yang Disebut Netizen Pemain Titipan di Timnas Indonesia, Nomor Satu Anak Pejabat

Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 06 Juli 2022 | 18:25 WIB
5 Fakta Razzaa Fachrezi yang Disebut Netizen Pemain Titipan di Timnas Indonesia, Nomor Satu Anak Pejabat
Striker timnas Indonesia U-19, Razzaa Fachrezi. (YouTube/PSSI TV)

Suara.com - Razzaa Fachrezi menjadi perbincangan di media sosial ketika Timnas Indonesia U-19 menjalani laga kedua Grup A Piala AFF U-19 2022 kontra Brunei Darussalam, Senin (4/7/2022).

Nama pemain berusia 18 tahun itu menjadi gunjingan menyusul permainannya yang dianggap buruk karena kerap membuang peluang.

Bahkan, netizen Tanah Air menyebut Razzaa pemain titipan sehingga bisa menembus Timnas Indonesia di Piala AFF U-19 2022.

Karena namanya yang terus diperbincangkan, banyak netizen yang mencari tahu siapa sosok Razzaa Fachrezi tersebut.

Berikut lima fakta menarik mengenai sosok Razzaa Fachrezi.

1. Anak Pejabat

Razzaa Fachrezi merupakan anak dari seorang pejabat, yaitu Arlan Lukman.

Arlan Lukman sendiri merupakan salah satu petinggi di NOC atau Komite Olimpiade Nasional. Hal ini diketahui dari unggahan sang ayah di media sosial Instagram.

Dalam satu unggahan di Instagram Stories, terlihat Arlan Lukman menyemangati Razzaa dengan mengunggah fotonya disertai Caption yang menyemangati putranya itu.

Baca Juga: Vietnam Berharap Timnas Indonesia U-19 vs Thailand U-19 Berakhir Tanpa Pemenang

Caption Instagram Arlan Lukman
Caption Instagram Arlan Lukman

2. Penggawa Persija Jakarta

Razzaa Fachrezi sendiri merupakan penggawa akademi Persija Jakarta. Diketahui, ia bergabung Macan Kemayoran pada 2021 dari Persikabo 1973.

Meski berlabel penggawa Persija, dirinya belum pernah sekalipun mencatat penampilan di tim senior Macan Kemayoran.

3. Baru Saja Berulang Tahun

Razzaa Fachrezi sendiri bisa dikatakan salah satu penggawa Timnas Indonesia U-19 termuda yang terpilih mengikuti Piala AFF U-19 2022.

Sebab, ia baru saja berulang tahun yang ke-18 pada 4 Juni 2022 lalu, atau satu bulan sebelum ajang tahunan ini digelar.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI