Suara.com - Iraklis Metaxas bakal menjadi pelatih dari Bagus Kahfi di klub barunya, Asteras Tripolis. Bagus resmi diperkenalkan sebagai pemain dari klub kasta teratas Liga Yunani itu pada Senin (22/8/2022) lalu.
Lewat akun Instagram, Asteras Tripolis memajang foto untuk menyambut kedatangan Bagus Kahfi. Ini menjadi pelabuhan baru Bagus Kahfi selepas berpisah dengan klub Belanda FC Utrecht.
"Welcome Bagus Kahfi," bunyi tulisan dalam unggahan tersebut.
Sedangkan lewat laman resminya, Asteras Tripolis juga mengungkap kesepakatan dengan Bagus Kahfi. Diterangkan pemain kelahiran Magelang 2002 itu menandatangani kontrak selama satu musim.
"Pemain baru Asteras menandatangani kontrak hingga musim panas 2023 dan dia memilih nomor 88 untuk jerseynya," tulis Asteras Polis.
Asteras Tripolis FC merupakan klub kasta teratas Liga Yunani. Klub berjuluk Arcadians ini merupakan salah satu klub tertua, di mana mereka berdiri pada 1931 atau 91 tahun silam.
Masa keemasan Asteras Tripolis FC dalam sejarahnya tercipta pada 2001, saat dipimpin oleh Dimitris Bakos dan Giannis Kaimenakis.
Nah, saat ini Asteras Tripolis dilatih oleh Iraklis Metaxas yang baru saja didatangkan pada 9 Juni lalu. Di tangannya, diharapkan Asteras Tripolis bisa kembali ke performa terbaik.
Lantas, siapa sebetulnya Iraklis Metaxas ini? Berikut ulasan profilnya!
Baca Juga: 4 Pesaing Bagus Kahfi di Lini Depan Asteras Tripolis, Salah Satunya Jebolan Liga Malaysia
Profil Iraklis Metaxas