3 Alasan Timnas Indonesia U-20 Besutan Shin Tae-yong Mampu Libas Vietnam di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023

Syaiful Rachman Suara.Com
Sabtu, 17 September 2022 | 17:05 WIB
3 Alasan Timnas Indonesia U-20 Besutan Shin Tae-yong Mampu Libas Vietnam di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023
Pemain tim U-20 Indonesia Hokky Caraka Brilliant (nomor punggung 9) melakukan selebrasi bersama rekannya usai mencetak gol saat menghadapi tim U-20 Timor-Leste pada pertandingan kualifikasi Piala Asia U-20 2023 Grup F di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (14/9/2022). Tim U-20 Indonesia berhasil mengalahkan tim U-20 Timor-Leste dengan skor akhir 4-0. ANTARA FOTO/Moch Asim/foc.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Menjadi tuan rumah Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 di grup F menjadi sebuah keuntungan bagi Timnas Indonesia U-20 sendiri.

Menghadapi Vietnam yang notabene telah menjadi rival, Timnas Indonesia U-20 diyakini akan mendapat dukungan berlipat ganda dari para pendukungnya.

Apalagi laga ini terjadi di akhir pekan, momen di mana para pendukung Timnas Indonesia U-20 memiliki waktu luang untuk memberikan dukungan langsung di stadion dan meneror para pemain Vietnam.

2. Tengah Moncer

Menghadapi Vietnam yang notabene lawan berat, Timnas Indonesia U-20 tengah On Fire.

Dalam laga kontra Timor Leste dan Hong Kong, nampak para pemain Timnas Indonesia bermain ngotot dengan motivasi berlipat.

Mengingat di pertemuan terakhir dengan Vietnam berakhir imbang, maka Timnas Indonesia U-20 berpeluang besar meraih kemenangan di laga terakhir nanti dengan performa moncer para pemainnya itu.

3. Pemain Kunci Siap Tempur

Shin Tae-yong menunjukkan kejeliannya jelang laga melawan Vietnam nanti. Hal ini terkait kondisi para pemain Timnas Indonesia U-20.

Baca Juga: Alhamdulillah, Kiper Timnas Indonesia U-20 Cahya Supriadi Sudah Bisa Makan dan Masuk Kamar Rawat

Di laga melawan Hong Kong, Shin Tae-yong memilih mengistirahatkan banyak pemain pilarnya guna menjaga kebugaran serta kondisi untuk melawan Vietnam.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI