Rangkuman Matchday Kedua Piala Dunia 2022: 3 Tim Lolos ke Babak 16 Besar, 2 Tersingkir

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 29 November 2022 | 08:06 WIB
Rangkuman Matchday Kedua Piala Dunia 2022: 3 Tim Lolos ke Babak 16 Besar, 2 Tersingkir
Penyerang Portugal Cristiano Ronaldo melambaikan tangan menyapa fans setelah Portugal memastikan kemenangan 2-0 atas Uruguay di laga penyisihan Grup H Piala Dunia 2022 di Lusail Stadium, Qatar, Senin waktu setempat (28/11/2022) (AFP/GLYN KIRK)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Prancis, Brasil dan Portugal menjadi tiga tim pertama yang lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 dengan menyisakan satu pertandingan lagi setelah memenangkan laga kedua mereka masing-masing.

Sebaliknya, tuan rumah Qatar dan Kanada menjadi dua tim yang tersisih apa pun hasil pertandingan terakhir mereka masing-masing setelah keduanya kalah dalam dua pertandingan pertama fase grup.

Prancis, Brazil dan Portugal masing-masing memuncaki Grup D, Grup G dan Grup H setelah mengumpulkan enam poin usai memenangkan dua pertandingan pertama grupnya masing-masing.

Ketiga tim kini bisa leluasa melakukan rotasi pemainnya pada pertandingan ketiganya dalam rangkaian pertandingan terakhir fase grup mulai Senin sore pukul 17.00 WIB nanti.

Dalam rangkaian pertandingan kedua masing-masing ini juga terjadi kejutan dan heroisme.

Kejutan terjadi ketika Maroko menjungkalkan peringkat kedua dunia, Belgia, dengan dua gol tanpa balas.

Sedangkan heroisme tercipta manakala Argentina, Ghana, Iran, Kosta Rika, Australia, dan Senegal sama-sama melakukan pembalikan luar biasa dengan memenangkan pertandingan kedua.

Keenam tim terjungkal pada pertandingan pertama sehingga kemenangan dalam laga kedua ini menghidupkan asa lolos ke babak knockout.

Lima grup lainnya masih harus menentukan siapa di antara mereka yang bisa memuncaki grupnya masing-masing.

Baca Juga: Ruben Dias Puji Semangat Juang Timnas Portugal usai Bungkam Uruguay yang Keras Kepala

Kondisi masing-masing grup

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI