Suara.com - Manajer Timnas Kamboja, Keisuke Honda secara tak langsung menuding Timnas Indonesia bermain kotor jelang pertemuan di Grup A Piala AFF 2022 setelah mendapat teror panggilan telepon misterius.
Tim berjuluk Angkor Warriors itu telah berada di Jakarta setelah meraih kemenangan pada matchday pertama Grup A usai menekuk Filipina dengan skor 3-2 pada Selasa (20/12/2022) lalu.
Sayangnya, persiapan Kamboja jelang menghadapi Timnas Indonesia menghadapi sedikit kendala. Hotel tempat mereka menginap mendapat teror panggilan telepon misterius.
![Manajer Timnas Kamboja, Keisuke Honda mengaku mendapat gangguan telepon misterius saat menginap di hotel kawasan Jakarta jelang menghadapi Timnas Indonesia di Piala AFF 2022. [Twitter]](https://media.suara.com/pictures/original/2022/12/22/68297-manajer-timnas-kamboja-keisuke-honda.jpg)
Perilaku "iseng" itu menyanyar Keisuke Honda yang membagikan pengalaman diteror panggilan tak dikenal melalui akun Twitter-nya, @kskgroup2017, Kamis (22/12/2022).
"Ditelepon dua kali di ruang hotel ketika saya menginap di Indonesia. Saat saya lihat jam, itu menunjukkan pukul 04.00 pagi," tulis Honda.
"Dua panggilan telepon itu ditutup sebelum saya menjawabnya. Mungkin 'sambuatan' laga tandang."
![Pemain Timnas Kamboja, Reung Bunheing melakukan selebrasi dengan rekan-rekannya usai mencetak gol ke gawang Filipina dalam matchday pertama Grup A Piala AFF 2022, Selasa (20/12/2022). [Facebook: ]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/12/21/11014-pemain-timnas-kamboja-reung-bunheing.jpg)
Lebih jauh, Honda, meski tak mengatakan secara langsung, terkesan menganggap pengalaman tak mengenakkan itu adalah ulah tuan rumah dalam hal ini Timnas Indonesia.
Dia bahkan mengaku tidak lagi terkejut setelah memikirkannya matang-matang lantaran "kisah" tim tandang mendapat gangguan juga disebutnya kerap terjadi di Piala Dunia 2022 Qatar.
"Oh, kalau dipikir-pikir, bukankah aku mengatakan itu sebelumnya? Ini adalah kisah umum sebelum pertandingan besar di Timur Tengah," kata Honda.
Baca Juga: Dua Kemenangan Terbesar di Laga Awal Piala AFF 2022, Tim Favorit Juara Tampil Perkasa
"Jika saya bangun jam 4 besok, saya pikir saya bisa menyelesaikan masalah ini," tambahnya.