Pasalnya, dari total 18 partisipasinya di Piala Asia U-20, Iran U-20 sudah berhasil meraih gelar juara sebanyak lima kali.
Lima trofi Piala Asia U-20 itu masing-masing dicatatkan Irak pada edisi 1975, 1977, 1978, 1988, dan 2000. Bisa dibilang, mereka menjadi salah satu kontestan tersukses di ajang ini.
3. Suriah U-20
Sama seperti tim sebelumnya, Suriah U-20 juga bakal menjadi salah satu kontestan yang bakal merepotkan Timnas Indonesia U-20 di Grup A.
Pasalnya, mereka cukup reguler tampil di kejuaraan ini. Sejauh ini, Suriah sudah berhasil mencatatkan 11 kali partisipasi.
Adapun prestasi terbaik yang sukses diraih Suriah pada Piala Asia U-20 ialah meraih gelar juara pada edisi 1994.
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie