Emerson Palmieri mampu meraih lima gelar UEFA itu hanya dalam waktu singkat, yakni dalam kurun waktu lima tahun saja.
Ia pertama kali meraih gelar kompetisi UEFA pertamanya di ajang Liga Europa pada musim 2018/2019 lalu bersama Chelsea, pasca mengalahkan Arsenal dengan skor 4-1 di final.
Lalu gelar Eropa kedua, ketiga, dan keempat mampu direngkuh Emerson pada tahun 2021 bersama klub berjuluk The Blues itu dan juga Timnas Italia.
Berturut-turut, Emerson mampu meraih gelar Liga Champions bersama Chelsea, Euro 2020 bersama Italia, dan Piala Super UEFA bersama The Blues.
Kariernya di Chelsea pun tuntas pada tahun 2022, usai pihak klub melepasnya ke West Ham dengan harga sekitar 15 juta euro saja.
Siapa sangka, transfer ini kemudian membuat Emerson mampu mencetak sejarah dengan menjuarai UEFA Conference League 2022/23.
Jika dilihat dari kariernya, pencapaian ini menjadi catatan tersendiri bagi Emerson, mengingat ia bukanlah pilihan utama di klub dan tim nasional.
Saat diboyong Chelsea pada 2018, pemain berusia 28 tahun ini hanya menjadi pelapis bagi Marcos Alonso dan Ben Chilwell.
Di Timnas Italia pun ia juga menjadi pelapis bagi Leonardo Spinazzola pada Euro 2020 lalu. Namun nama terakhir sempat cedera parah, sehingga ia mendapat kesempatan tampil.
Baca Juga: Timnas Indonesia vs Palestina: Shin Tae-yong Harap Skuad Garuda Manut Game Plan
Di West Ham lah baru Emerson menjadi pilihan utama. Akan tetapi ia juga bertukar peran dengan Aaron Cresswell untuk mengisi pos bek kiri itu.