Hakeme Yazid Said adalah penyerang yang diandalkan Timnas Brunei Darussalam. Meskipun usianya baru 20 tahun, dia telah menunjukkan performa yang mengesankan selama kejuaraan Piala AFF 2020. Yazid Said sering tampil penuh sebagai starter, bahkan mencatatkan satu gol dari tujuh penampilannya.
Pemain ini saat ini bermain di Liga Primer Singapura bersama DPMM FC dan harus mendapatkan perhatian khusus dari Timnas Indonesia.
3. Adi Said
Adi Said adalah seorang penyerang berpengalaman berusia 33 tahun yang menjadi andalan Timnas Brunei Darussalam di lini depan. Dia telah mencatatkan 24 pertandingan untuk tim nasionalnya, mencetak tujuh gol.
Adi Said juga memiliki rekam jejak berkarier di luar negeri, termasuk memperkuat klub Singapura, DPPM FC, dan klub Malaysia, UiTM FC.
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie