Kuota Tiket Persebaya vs Arema FC 25 Ribu, Bonek yang Tidak Kebagian Diminta Nonton dari Rumah

Syaiful Rachman Suara.Com
Sabtu, 23 September 2023 | 09:30 WIB
Kuota Tiket Persebaya vs Arema FC 25 Ribu, Bonek yang Tidak Kebagian Diminta Nonton dari Rumah
Ratusan Bonek yang hadir di Stadion Demang Lehman Martapura, Kabupaten Banjar. (ANTARA/Firman)

Suara.com - Panpel Persebaya menyiapkan kuota tiket pertandingan Bajul Ijo kontra Arema FC sebanyak 25 ribu. Penjualan tiket tersebut dilakukan secara online dan telah ludes dalam dua tahap.

Persebaya akan menjamu Arema FC di pekan ke-13 BRI Liga 1 yang akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Sabtu (23/9/2023) sore WIB.

Bonek Mengamuk, Kini Serang Instagram PUPR dan Ketum PSSI (instagram/@kitabonek)
Bonek (instagram/@kitabonek)

Menurut Ketua Panpel Persebaya Ram Surahman, untuk pertandingan melawan Arema FC ini, kuota yang diberikan pihak berwenang lebih sedikit dibandingkan pertandingan-pertandingan sebelumnya. Kuota 25 ribu tiket tersebut sudah termasuk tiket fans dan super fans.

Untuk itu Ram pun meminta Bonek, suporter setia Persebaya, untuk nonton pertandingan dari rumah.

”Untuk teman-teman Bonek yang tidak kebagian tiket, dimohon untuk nonton dari rumah atau nobar di titik nobar di sekitar rumah masing-masing. Pertandingan akan disiarkan langsung di televisi,” kata Ram Surahman dikutip dari laman resmi klub.

Ram menambahkan, bagi yang tidak memiliki tiket untuk tidak datang ke stadion. Menurutnya, polisi bersama personel pengamanan lainnya akan melakukan pemeriksaan gelang tiket sejak ring luar akses menuju stadion.

”Tidak ada COD tiket di sekitar GBT dan Jl Jawar, karena sebelum areal itu sudah akan dilakukan pemeriksaan gelang tiket. Yang bisa mendekat adalah suporter yang sudah memakai gelang,” papar Ram.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI