Hasani Abdulgani Ungkap Penyebab Emil Audero Mulyadi Tak Kunjung Dinaturalisasi

Rauhanda Riyantama Suara.Com
Selasa, 05 Desember 2023 | 11:05 WIB
Hasani Abdulgani Ungkap Penyebab Emil Audero Mulyadi Tak Kunjung Dinaturalisasi
Kiper keturunan Indonesia, Emil Audero Mulyadi debut di Inter Milan. (Instagram/emil_audero)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Karena Emil masih mengharap dipanggil Timnas Italia, begitulah kenyataan yang terjadi yang diungkap Hasani Abdulgani.

"Emil Audero adalah pemain elit," ucap Hasani Abdulgani seperti dikutip dari kanal YouTube Hasani's Corner, Minggu (3/11/2023).

"Dia sangat menginginkan (kalau dari berita-berita yang saya kutip) menjadi pemain Timnas Italia.''

"Makanya kalau kami goda ‘ayo bela Indonesia’, dia seperti masih keberatan karena masih mengharap dipanggil oleh Timnas Italia," imbuhnya.

Meski begitu Hasani memastikan jika PSSI sampai saat ini tetap dan masih mencoba merayu Emil agar mau berpindah kewarganegaraan dan bermain di Timnas Indonesia.

Usaha tak hanya dilakukan PSSI, tetapi juga Erick Thohir secara personal lewat mantan klub Liga Italia yang pernah ia miliki, Inter Milan.

"Itulah yang membuat sampai hari ini orang bertanya ‘kapan Emil Audero main di Indonesia? kan dia sudah bermain di Inter Milan, bekas timnya pak Erick’," ujar Hasani.

"Jujur kita tetap menggoda dia. Tapi sampai saat ini dia belum tergoda," imbuhnya.

PSSI hanya bisa menunggu dan menanti hingga waktu Emil bersedia membela Timnas Indonesia, di sisi lain skuad Timnas Indonesia kembali diperkuat pemain-pemain naturalisasi.

Empat pemain akan menyusul di antaranya seperti Ragnar Oeratmangoen, Justin Hubner, Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI