Dengan karier mentereng itu, Jairo Riedewald memiliki harga pasar yang tinggi. Dilansir dari Transfermarkt, nilainya adalah Rp34,75 miliar.
Namun, angka tersebut terbilang masih tinggi dibanding gelandang SC Heerenveen, Thom Haye, yang sudah resmi akan dinaturalisasi PSSI. Thom Haye memiliki nilai pasar Rp52,14 miliar.
Aturan FIFA Mengizinkan
Jairo Riedewald sendiri memang pernah dipanggil di timnas senior Belanda. Namun, ia baru bermain tiga pertandingan dan terakhir tampil untuk tim Oranje pada tahun 2015 silam.
Menurut peraturan, jika pemain belum melebihi tiga caps serta tiga tahun tidak mendapatkan panggilan lagi ke tim senior, maka ia masih kemungkinan untuk pindah federasi.