Manchester City Super Optimis Tatap Final Piala FA, Siap Torehkan Double Winners Bersejarah

Rully Fauzi Suara.Com
Sabtu, 25 Mei 2024 | 19:15 WIB
Manchester City Super Optimis Tatap Final Piala FA, Siap Torehkan Double Winners Bersejarah
Manajer Manchester City, Pep Guardiola. [Jonathan NACKSTRAND / AFP]

Suara.com - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola mengatakan timnya datang ke final Piala FA 2023/2024 melawan Manchester United di Stadion Wembley, London pada Sabtu (25/5/2024) malam pukul 21.00 WIB ini dalam "suasana hati yang baik".

Pep Guardiola mengatakan suasana semua penggawa di Manchester City, termasuk para pekerja, sedang dalam keadaan yang "sangat-sangat bagus" di mana banyak orang tertawa, namun selalu fokus ketika bekerja.

The Citizens sendiri menatap final Piala FA setelah menjadi tim pertama yang memenangkan Liga Inggris empat kali beruntun. Di musim ini, The Citizens mengalahkan Arsenal dalam perburuan gelar juara Premier League dengan keunggulan dua poin di klasemen akhir.

“Saya tidak bisa memungkiri bahwa suasana di kantor sedang sangat-sangat bagus, sangat-sangat bagus," kata Guardiola, dilansir dari laman resmi klub, Sabtu (25/5/2024).

“Orang-orang banyak tertawa. Namun di saat-saat bekerja, mereka begitu fokus. Itu normal," tambah pelatih asal Spanyol itu.

“Saya suka para pemain saya merayakan fakta bahwa kami memenangkan Liga Inggris," lanjutnya.

Setelah mencetak sejarah menjadi tim pertama yang memenangkan Liga Inggris empat kali beruntun, Manchester Biru sedang dalam trek untuk mencetak sejarah baru dengan menjadi tim yang memenangkan Liga Inggris dan Piala FA secara bersamaan dua kali beruntun.

Di ambang double winners bersejarah, Guardiola menyatakan anak-anak asuhannya siap menyambut tantangan yang ada.

“Kami puas, tapi apa selanjutnya? Tantangan berikutnya, lakukanlah dengan semua yang kita miliki. Kami akan melihat apa yang terjadi," tukas mantan pelatih Barcelona dan Bayern Munich itu.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI