Statusnya sebagai ‘Big Game Player’ ini harus diwaspadai oleh Mees Hilgers agar debutnya bersama Timnas Indonesia tak tercoreng.
4. Kaoru Mitoma
Nama Kaoru Mitoma banyak dikenal orang sebagai salah satu talenta terbaik Jepang saat ini karena kiprahnya di Liga Inggris bersama Brighton.
Kiprah apiknya bersama Brighton membuatnya kerap diandalkan oleh Jepang dengan total 21 caps dan sumbangan 8 gol.
Sebagai winger kiri, Kaoru Mitoma berpotensi akan berhadapan dengan Mees Hilgers yang kemungkinan dipasang sebagai bek tengah kanan saat debut bagi Timnas Indonesia.
5. Takumi Minamino
Jepang seakan tak kehabisan penyerang top. Selain empat nama di atas, masih ada nama mantan penyerang Liverpool, Takumi Minamino.
Pemain yang kini bermain di AS Monaco itu merupakan salah satu penyerang andalan Jepang dengan total 60 caps dan sumbangan 23 gol serta 11 assist.
Minamino kerap dipasang sebagai winger kiri ataupun gelandang serang. Alhasil, Mees Hilgers juga akan berhadapan dengannya saat debut bagi Timnas Indonesia saat melawan Jepang.
(Felix Indra Jaya)