Kartu merah tersebut menurut Bojan Hodak tidak penting, karena seharusnya sebagai pemain Timnas Indonesia Dimas Drajad bisa mengontrol emosinya.
Sehingga, kekurangan satu pemain tidak mudah bagi skuat Maung Bandung untuk kembali mencetak gol melawan tim yang bermain dengan 11 pemain di lapangan.
"Dimas melakukan sesuatu yang tidak seharusnya dilakukan karena dia pemain tim nasional. Dia bermain di laga internasional dan ini sangat naif baginya," jelasnya.
"Pada akhirnya kami seharusnya cukup senang dengan satu poin ini karena ketika bermain dengan kekurangan satu pemain di laga internasional itu cukup sulit untuk menang," tegasnya.
Kontributor : Rahman