Setelah mengalahkan Persib Bandung 2-1 pada 15 September 2024, mereka tak pernah lagi meraih kemenangan.
Kekalahan beruntun melawan Arema FC, Persija Jakarta, Madura United, dan Persebaya membuat PSIS kini berada di posisi ke-15 dengan tujuh poin.
Barito Putera kesulitan meraih kemenangan dalam lima laga terakhir di BRI Liga 1. Terbaru, mereka kalah 1-3 dari Arema FC, menjadikannya kekalahan kelima musim ini.
![Skuad Barito Putera saat berlatih di Stadion Utama Sumbar yang jadi markas sementara Semen Padang pada matchday kelima BRI Liga 1 2024/2025. [Dok. IG Barito Putera]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/09/18/95983-skuad-barito-putera-saat-berlatih-di-stadion-utama-sumbar-yang-jadi-markas-sementara-semen-padang.jpg)
Kemenangan terakhir Barito Putera terjadi pada pekan kelima, mengalahkan Semen Padang 2-1.
Sejak itu, mereka hanya meraih dua imbang dan dua kekalahan, kini tertahan di posisi ke-13 dengan sembilan poin.
Kontributor : Imadudin Robani Adam