Perbandingan Jens Raven vs Arkhan Kaka, Tak Dipilih Shin Tae-yong karena Power Kurang?

Irwan Febri Suara.Com
Selasa, 26 November 2024 | 18:45 WIB
Perbandingan Jens Raven vs Arkhan Kaka, Tak Dipilih Shin Tae-yong karena Power Kurang?
Kolase Arkhan Kaka dan Jens Raven. (Dok. Loc Piala Dunia U-17 dan PSSI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Striker muda Persis Solo, Arkhan Kaka resmi melewati rekor Marselino Ferdinan sebagai pemain termuda yang mencetak gol di BRI Liga 1. [Dok. Instagram/@arkhan8kaka]
Striker muda Persis Solo, Arkhan Kaka resmi melewati rekor Marselino Ferdinan sebagai pemain termuda yang mencetak gol di BRI Liga 1. [Dok. Instagram/@arkhan8kaka]

Jika dibandingkan Jens Raven, ketajaman Arkhan Kaka memang sebetulnya tidak ada apa-apanya. Namun, penyerang asal Blitar, Jawa Timur, ini punya pengalaman yang jauh lebih melimpah di berbagai sektor.

Kaka sudah terbiasa menghadapi ajang internasional sejak usia muda. Dia mengawali kiprahnya ketika membantu Timnas Indonesia U-16 asuhan Indra Sjafri merah gelar juara pada ajang Piala AFF U-16 2022.

Kiprahnya pun berlanjut bersama Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023. Ketika itu, Kaka sukses menyumbang dua gol di fase penyisihan. Sayangnya, Timnas U-17 gagal lolos ke fase berikutnya.

Keunggulan lainnya yang tak dimiliki Jens Raven ialah jam terbang bersama tim senior. Kaka sudah memperkuat Persis Solo sejak berusia 16 tahun. Bersama Laskar Sambernyawa, dia pun sukses menjadi pencetak gol termuda di BRI Liga 1.

Kontributor: Muh Faiz Alfarizie

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI