Suara.com - Tiga alasan yang membuat mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, cocok melatih tim ASEAN All Stars melawan Manchester United di laga pra musim.
Shin Tae-yong menjadi sosok yang paling diunggulkan sebagai pelatih tim ASEAN All Stars melawan Manchester United di laga pra musim.
Manchester United kembali akan mengunjungi Asia Tenggara sebagai salah satu destinasi tur pra musim pada Mei 2025 mendatang.
Kabar ini dibagikan media Malaysia, New Straits Times, klub berjuluk Setan Merah itu dijadwalkan mengunjungi Hong Kong dan Negeri Jiran.
Man United akan melakoni pertandingan pada 28 Mei mendatang di Stadion Nasional Bukit Jalil melawan tim ASEAN All Stars.
"Pertandingan itu merupakan bagian dari perjalanan luar negeri mereka ke Malaysia dan Hong Kong," tulis New Straits Times.
"Man United akan terbang ke KL terlebih dahulu setelah pertandingan terakhir Premier League melawan Aston Villa pada 25 Mei."
Rumor yang merebak menyebutkan jika Shin Tae-yong merupakan sosok yang akan ditunjuk menukangi tim ASEAN All Stars.
Mengapa Shin Tae-yong tiba-tiba mencuat namanya dan dianggap cocok menjadi pelatih tim ASEAN All Stars melawan Man United?
Baca Juga: Disebut-Sebut Bakal Latih Tim ASEAN All Stars, Ada 2 Alasan STY Pantas untuk Emban Jabatan Itu
Berikut tiga alasan mengapa Shin Tae-yong cocok melatih tim ASEAN All Stars melawan Man United di laga pra musim.