Mereka juga menyoroti peran Marselino dalam kemenangan 1-0 Indonesia atas Bahrain di SUGBK.
Media Vietnam, Soha, turut menyoroti keberhasilan Romeny, menekankan peran besar suporter Indonesia dalam voting.
Mereka menyebut loyalitas fan Garuda sebagai faktor utama yang membantu pemain Oxford United itu meraih penghargaan.
"Suporter Indonesia kembali menunjukkan dominasi dalam pemungutan suara Asia, memastikan kemenangan bagi Romeny dalam penghargaan gol terbaik," tulis Soha.
![2 Laga, 2 Gol, Ole Romeny: Saya Mau Jadi Bagian Penting Timnas Indonesia [Instagram Ole Romeny]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/28/71391-ole-romeny.jpg)
Timnas Indonesia kini bersiap menghadapi laga krusial melawan China dan Jepang pada Juni mendatang.
Di bawah asuhan Patrick Kluivert, mereka berambisi finis di posisi ketiga atau keempat Grup C demi lolos ke putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026.
"Soha menutup artikelnya dengan menekankan bahwa kontribusi Romeny akan sangat menentukan dalam perjuangan Indonesia untuk mencetak sejarah di ajang ini."
Ole Romeny Puji Kluivert
Striker Timnas Indonesia, Ole Romeny, mengungkapkan rasa puasnya berada di bawah asuhan Patrick Kluivert.
Baca Juga: Sederet Keistimewaan Tristan Gooijer: Pantas Bikin PSSI Kepincut
Menurutnya, pelatih asal Belanda tersebut memahami kebutuhan seorang penyerang sehingga mampu mengeluarkan potensi terbaiknya di lapangan.