Kehilangan beberapa sosok penting menurut Pieter Huistra, menjadi tantangan bagi timnya. Meski demikian, dia sudah mempersiapkan segala sesuatunya agar timnya tetap tampil maksimal.
"Ada beberapa pemain yang absen dan ini tentu saja menjadi tantangan besar bagi kami untuk bertanding melawan tim nomor satu," ungkapnya.
"Tapi kami harus bermain dan mengambil motivasi dari hal tersebut, sekarang kami bermain tandang, ini tidak mudah tapi ini menjadi pertandingan 'do or die'," tegasnya.
Sementara itu, gelandang PSS Sleman, Wahyudi Hamisi menegaskan siap untuk menampilkan permainan terbaiknya pada pertandingan tandang menghadapi Persib.
Menurutnya, Persib merupakan tim kuat di kompetisi BRI Liga 1 2024/2025 dan saat ini menjadi pemuncak klasemen. Meski demikian, dia bersama rekan-rekannya akan berusaha untuk membawa pulang poin dari kandang skuat Maung Bandung.
"Ya untuk pertandingan besok, Persib adalah salah satu tim yang paling kuat di Liga saat ini, mereka berada di puncak klasemen sementara, dan itu menjadi motivasi kita untuk lebih baik," ucapnya.
"Untuk saya sendiri, saya berharap bisa tampil bagus, dan Insha Allah bisa membawa poin dari Gelora Bandung Lautan Api," tegasnya.
Wahyudi Hamisi memiliki motivasi berlipat untuk membawa PSS Sleman keluar dari zona degradasi, untuk itu di sisa pertandingan kompetisi BRI Liga 1 2024/2025 dia akan berusaha untuk tampil maksimal dan mengamankan poin penuh.
"Ya kalau motivasi harus ya. Apalagi kita tahu PSS dalam beberapa musim terakhir selalu berjuang di zona itu, dan ini tinggal menyisakan beberapa pertandingan lagi. Insha Allah kita akan berjuang untuk bertahan di Liga 1 musim depan," pungkasnya.
Baca Juga: Malut United Mendadak Jadi Kuda Hitam di BRI Liga 1
Kontributor : Rahman