Punya Nenek dari Bandung, Pemain Keturunan Indonesia Ini Pasti Dilirik Simon Tahamata

Galih Prasetyo Suara.Com
Rabu, 28 Mei 2025 | 16:53 WIB
Punya Nenek dari Bandung, Pemain Keturunan Indonesia Ini Pasti Dilirik Simon Tahamata
Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Mauro Zijlstra (Instagram Mauro Zijlstra)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Legenda Ajax, Simon Tahamata resmi mendapatkan tugas baru sebagai kepala pemandu bakat sepak bola Indonesia.

Simon Tahamata nantinya akan bertugas untuk mengidentifikasi dan merekrut talenta potensial baik dari dalam negeri maupun pemain keturunan Indonesia di luar negeri, khususnya di Belanda.

Salah satu pemain keturunan Indonesia di Belanda yang layak untuk diperhatikan dengan serius oleh Simon Tahamata ialah Mauro Zijlstra.

Pemain keturunan Indonesia yang memiliki nenek dari Bandung, Jawa Barat ini memiliki skill dan kemampuan tajam sebagai seorang striker.

Terbaru, pemain keturunan Indonesia, Mauro Zijlstra mencetak gol untuk Jong FC Volendam saat berhadapan dengan Heerenveen U-21.

Potret Mauro Zijlstra (Instagram/@maurozijlstra)
Potret Mauro Zijlstra (Instagram/@maurozijlstra)

Laga antara Jong FC Volendam vs Heerenveen U-21 pada Jumat (28/5) dinihari tadi berakhir dengan skor imbang 2-2.

Dua gol Jong FC Volendam dicetak oleh Luca Blondeau dan Mauro Zijlstra. Hasil imbang ini membuat kans Jong FC Volendam menjaga peluang untuk promosi di musim depan.

"Jong FC Volendam menjaga peluang untuk promosi setelah hasil laga melawan Heerenveen U-21," bunyi pernyataan resmi klub seperti dikutip Suara.com

Mauro Zijlstra bermain apik di laga itu. Peluang pertama ia diciptakan setelah pemain keturunan Indonesia itu menerima umpan dari Caner Demircioglu, 10 menit pertandingan baru berjalan.

Baca Juga: Terbongkar! Patrick Kluivert Blak-blakan Stefano Lilipaly Dipanggil ke Timnas Indonesia karena...

Namun sayangnya bola sulit ditendang oleh Ziljlstra. Bola kemudian disamber oleh rekan setimnya akan tetapi dihalau oleh kiper lawan.

Mauro Zijlstra yang berdiri besar coba melakukan rebound namun bola belum mampu merobek gawang Heerenveen U-21.

Baru pada menit ke-39, pemain keturunan Indonesia, Mauro Zijlstra bisa mencetak gol dan membawa timnya unggul 1-0.

Sempat tertinggal 2-1, Jong FC Volendam akhirnya bisa menyamakan kedudukan lewat gol dari Luca Blondeau di masa injury time.

Insting gol dari Ziljlstra menjadi salah satu keunggulan pemain keturunan Indonesia satu ini. Simon Tahamata layak untuk memantau terus perkembangan Ziljlstra.

Update Naturalisasi Mauro Zijlstra

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI