Suara.com - Berikut ini kami sajikan berita head to head Gerald Vanenburg vs Aminuddin Jumat.
Timnas Indonesia U-23 akan mengawali petualangan di babak penyisihan Grup A Piala AFF U-23 2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Selasa (15/7/2025) kick off pukul 20.00 WIB.
Laga itu sekaligus menjadi ujian perdana pelatih kedua tim yakni Gerald Vanenburg vs Aminuddin Jumat.
Di atas kertas, Timnas Indonesia U-23 tentu lebih diunggulkan dibanding Brunei. Dari sisi historis pertemuan hingga head to head antar kedua pemain, pasukan Gerald Vanenburg berada di atas Negeri Petro Dollar itu.
Apalagi, skuad Garuda Muda diracik pelatih pengalaman dan malang melintang di kompetisi sepak bola Belanda.
Pemilik nama lengkap Gerald Mervin Vanenburg itu lahir di Utrecht pada 5 Maret 1964. Dia merupakan mantan pemain.
Vanenburg dikenal karena karier sepak bolanya yang sukses, terutama saat bermain untuk Ajax dan PSV Eindhoven, serta prestasinya bersama timnas Belanda.
Sebagai pemain, Vanenburg pernah bermain untuk Ajax dan PSV Eindhoven di Eredivisie, serta klub lain di Jepang, Prancis, dan Jerman.
Mencapai 372 pertandingan dan 112 gol di Eredivisie bersama Ajax dan PSV, lalu meraih 15 gelar juara bersama Ajax dan PSV, termasuk Liga Champions bersama PSV (1987-1988).
Baca Juga: Menguak Sosok Termuda di Timnas Indonesia U-23 untuk Piala AFF U-23 2025
Dia juga merupakan pemain kunci timnas Belanda yang menjuarai Euro 1988.
Lalu sebagai pelatih, dia memulai karier kepelatihan di PSV Eindhoven U-19 pada tahun 2000. Pernah menjadi asisten pelatih di 1860 Munich dan pelatih kepala Helmond Sport dan FC Eindhoven.
Tahun 2020-2023, melatih di akademi Ajax, termasuk tim U-17, U-18, dan U-21. Saat ini menjadi asisten pelatih Timnas Indonesia dan pelatih kepala Timnas Indonesia U-23.
Bak Bumi dan Langit?
Statistik cukup berbeda dimiliki pelatih Aminuddin Jumat.
Melansir laman Transfermartk, dia selama ini banyak berkutat di Timnas Brunei Darussalam kelompok umur.