Suara.com - Elkan Baggott, bek Timnas Indonesia resmi masuk dalam skuad Ipswich Town untuk menghadapi kompetisi Championship Inggris musim 2025/2026.
Kabar ini tentu capaian tersendiri bagi pemain yang menolak panggilan ke Timnas Indonesia.
Masuknya Elkan Baggott ke skuad Ipswich menandai peluang besar baginya untuk menetap di tim utama setelah musim lalu ia sempat dipinjamkan ke Blackpool demi mendapatkan menit bermain lebih banyak.
Dalam laman resmi Ipswich Town, Elkan Baggott tercantum sebagai satu dari sembilan bek yang dimiliki klub berjuluk The Tractor Boys tersebut.

Elkan Baggott bersaing dengan sejumlah pemain berpengalaman seperti Harry Clarke, Leif Davis, Luke Woolfenden, Ben Johnson, Conor Townsend, Jacob Greaves, Dara O'Shea, dan Cedric Kipre.
Kehadiran Elkan di pramusim ini tentu menjadi sinyal positif bahwa sang pemain masih masuk dalam rencana jangka panjang pelatih Kieran McKenna, terlebih Ipswich berambisi untuk kembali promosi ke Premier League setelah beberapa musim tertahan di kasta kedua.
Menariknya, Elkan Baggott juga mendapat berkah tersendiri dengan menolak pemanggilan Timnas Indonesia.
Selain berhasil menembus tim utama Ipswich Town, Elkan juga akan menjadi rekan bagi eks Manchester United.
Ya, eks Manchester United, Ashley Young, dikabarkan tinggal selangkah lagi untuk bergabung dengan klub Championship Inggris, Ipswich Town, musim panas ini.
Baca Juga: Susunan Pemain Malaysia Lawan Timnas Indonesia U-23 Jadi Sorotan: Easy Game, Dik Malay
Pemain serba bisa yang baru saja menginjak usia 40 tahun itu berstatus bebas transfer setelah kontraknya tak diperpanjang oleh Everton.
Meski usianya tak lagi muda, performa Young musim lalu masih terbilang solid dengan 36 penampilan bersama The Toffees.
Menurut laporan dari TalkSPORT, eks pemain Manchester United ini sebenarnya diminati oleh Watford, klub tempatnya memulai karier profesional.
Namun, tuntutan gajinya disebut tak sesuai dengan struktur finansial Watford, sehingga peluang pindah ke Ipswich kini terbuka lebar.
Uniknya, jika transfer ini terealisasi, Young akan menjadi pemain tertua yang pernah direkrut dalam sejarah Ipswich Town.
Sementara itu, putra Ashley Young, Tyler Young yang berusia 19 tahun, juga sedang menjalani trial di tim U-21 Ipswich.