AC Milan Siapkan Manuver Besar Gaet Robert Lewandowski tapi Mr The Body Ragu

Rabu, 19 November 2025 | 19:19 WIB
AC Milan Siapkan Manuver Besar Gaet Robert Lewandowski tapi Mr The Body Ragu
Kapten Polandia Robert Lewandowski meninggalkan lapangan setelah pertandingan sepak bola Grup D UEFA Euro 2024 antara Polandia dan Austria di Olympiastadion di Berlin pada 21 Juni 2024. Ronny HARTMANN / AFP
Baca 10 detik
  • AC Milan incar Robert Lewandowski Januari 2026.

  • Gaji tinggi Lewandowski hambatan utama transfer ke Milan.

  • Jurnalis nilai peluang transfer Lewandowski sangat kecil.

Suara.com - AC Milan dikabarkan siap melakukan langkah besar untuk mendatangkan Robert Lewandowski pada bursa transfer Januari 2026.

Laporan Tuttosport menyebutkan bahwa Rossoneri telah memutuskan untuk mengejar striker veteran Barcelona tersebut sebagai bagian dari perombakan besar di lini depan.

Lewandowski, yang kini berusia 37 tahun, memasuki bulan-bulan terakhir kontraknya di Barcelona yang akan berakhir pada 2026.

AC Milan melihat peluang besar apabila Blaugrana memutuskan tidak memperpanjang kontrak sang penyerang.

Rossoneri bahkan menyiapkan strategi berlapis untuk bisa mendapatkan pemain dengan julukan The Body itu.

Jika gagal mengamankan Lewandowski pada Januari, Milan akan kembali mencoba di musim panas dan siap menawarkan kontrak dua tahun agar Lewandowski menjadi andalan utama mereka di lini depan musim depan.

Meski Milan dikabarkan menyiapkan langkah agresif, informasi lain dari jurnalis Matteo Moretto justru menyebut kepindahan Lewandowski ke San Siro sangat kecil kemungkinan terjadi.

Dalam sebuah video di kanal YouTube Fabrizio Romano, Moretto menjelaskan, gaji Lewandowski terlalu tinggi untuk standar finansial Milan.

Dari sisi usia dan biaya, Lewandowski bukan profil ideal yang sedang dicari klub.

Baca Juga: Pemain Keturunan Indonesia Berbandrol Rp1,3 T Jagokan AC Milan Raih Scudetto

Situasinya berbeda dengan Luka Modric yang bersedia melakukan pengorbanan finansial besar ketika bergabung dengan Milan.

Karena itu, Moretto menilai rumor ini tidak perlu terlalu dibesar-besarkan untuk saat ini.

Lewandowski sendiri masih menunjukkan performa luar biasa musim ini, termasuk di Timnas Polandia dengan 10 gol dalam 9 pertandingan.

Kontributor: M.Faqih

×
Zoomed

VIDEO TERKAIT

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI