- PSSI menunjuk Nova Arianto sebagai pelatih Timnas Indonesia U-20 berdasarkan tiga kriteria utama.
- Kriteria penilaian tersebut mencakup rekam jejak prestasi, metode kerja, dan konsistensi kinerja Nova Arianto.
- Nova Arianto sebelumnya sukses membawa Timnas U-17 lolos kualifikasi Piala Asia dan Piala Dunia U-17 2025.
Suara.com - Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji membocorkan 3 alasan PSSI menunjuk Nova Arianto sebagai pelatih Timnas Indonesia U-20. Tiga yang dinilai yaitu prestasi, cara kerja, dan konsistensi.
Sebelumnya, Nova adalah juru formasi Timnas Indonesia U-17. Di bawah racikannya, Timnas U-17 lolos ke Piala Dunia U-17 2025.
Tetapi memang saat berlangsungnya ajang itu, Timnas Indonesia U-17 gagal bersinar. Namun, PSSI merasa Nova layak naik kelas ke Timnas Indonesia U-20.
"Ini berdasarkan penilaian kami semua. Penilaian itu satu dari prestasi, cara kerja, dan konsistensi," kata Sumardji dalam konferensi pers di GBK Arena, Jakarta, Kamis (20/11/2025).
"Kami semua tau bahwa coach Nova punya konsistensi untuk betul-betul membawa anak-ana kita di kelompok usia bisa bekerja sesuai harapan dan keinginan," jelasnya.
Adapun Timnas Indonesia U-20 ini nantinya akan diperkuat pemain-pemain Nova dari Timnas Indonesia U-17.
Oleh sebab itulah PSSI mengharapkan tetap terjalin kekompakan satu sama lain demi prestasi di level yang lebih tinggi lagi.
"Saya kira itu terlihat dari hasil kerja nyatanya, coach nova membawa kita lolos kualifikasi piala asia, lalu Piala Dunia U-17," terang Sumardji.
"Ini bukan pekerjaan mudah, ini harus konsisten, sehingga ketua umum Exco semuanya setuju coach Nova diangkat menjadi pelatih timnas U-20," pungkasnya.
Baca Juga: Breaking News! Nova Arianto Resmi Terpilih Jadi Pelatih Timnas Indonesia