Panas! Setelah Mohamed Salah, Jamie Carragher Kini Serang Eks Bek Manchester United

Galih Prasetyo Suara.Com
Minggu, 14 Desember 2025 | 11:03 WIB
Panas! Setelah Mohamed Salah, Jamie Carragher Kini Serang Eks Bek Manchester United
Panas! Setelah Mohamed Salah, Jamie Carragher Kini Serang Eks Bek Manchester United [Instagram]
Baca 10 detik
  • Jamie Carragher menyerang Rio Ferdinand di media sosial setelah kritik kerasnya terhadap Mohamed Salah memicu reaksi beragam.
  • Ferdinand menyindir Carragher dengan me-retweet momen ia menyebut Salah aib Liverpool, memicu balasan dari Carragher.
  • Carragher kemudian mengkritik Ferdinand terkait diamnya soal harga tiket Piala Dunia yang dinilai sangat mahal.

Suara.com - Setelah memicu reaksi keras usai menyerang pemain Liverpool, Mohamed Salah, Jamie Carragher kembali jadi sorotan.

Eks pemain Liverpool itu kini menyerang mantan bek Manchester United, Rio Ferdinan di platform sosial media.

Konflik ini pada dasarnya masih seputar kritik keras Carragher kepada Salah. Namun kekinian, Carragher tunjukkan sikap lunak kepada pemain asal Mesir itu usai ia mendapat banyak serangan balik.

Rio Ferdinand ikut menambah panas situasi dengan me-retweet cuplikan siaran saat Carragher menyebut Salah sebagai aib Liverpool.

Eks bek Mancester United itu kemudian menambahkan keterangan, 'momen televisi terbaik 2025'.

Ferdinand kembali menyindir Carragher dengan mengunggah video suporter The Kop yang menyanyikan nama Salah saat ia dimainkan di pertandingan Liverpool vs Brighton.

Carragher merespons dan mengkritik sikap diam Ferdinand terkait harga tiket Piala Dunia yang dinilai sangat mahal, padahal Ferdinand sebelumnya menyebut dirinya sebagai “man of the people” saat menjadi pembawa acara undian Piala Dunia atas nama FIFA.

“Pendapat soal harga tiket Piala Dunia, @rioferdy5?” tulis Carragher.

“Seorang ‘man of the people’ seharusnya berani mengkritik FIFA dan Infantino. Atau bayaran untuk acara undian itu cukup untuk membeli keheninganmu.” tambah Carragher.

Baca Juga: Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Raih Tiga Poin Dramatis

Rio Ferdinand sendiri membalas komentar tersebut hanya dengan dua emoji pancing, seolah menyiratkan bahwa Carragher terpancing emosinya.

Kontroversi ini semakin melebar karena pernyataan Ferdinand sebelumnya soal harga tiket.

Saat ditanya jurnalis BBC mengenai kekhawatiran suporter, Ferdinand mengatakan FIFA menyadari isu keterjangkauan harga dan berupaya menyeimbangkan kualitas produk dengan pengalaman menonton.

Namun, pernyataan tersebut justru memicu kritik, terutama setelah diketahui Ferdinand dan keluarganya pindah ke Dubai awal tahun ini.

Kontributor: Adam Ali

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI