- Ajax Amsterdam mengalihkan fokus mencari bek kiri dari Quilindschy Hartman ke opsi yang lebih realistis.
- Bek kiri Timnas Indonesia, Dean James dari Go Ahead Eagles, masuk radar karena dianggap opsi menarik dan terjangkau.
- Ajax juga memantau Souffian El Karouani, namun terkendala potensi harga jual yang lebih tinggi karena peminat lain.
Suara.com - Ajax Amsterdam mulai bergerak aktif di bursa transfer untuk mencari bek kiri baru.
Setelah peluang merekrut mantan pemain Feyenoord yang kini membela Burnley, Quilindschy Hartman, dinilai sulit terwujud, raksasa Eredivisie itu disebut harus mengalihkan bidikannya ke opsi yang lebih realistis.
Full back Timnas Indonesia, Dean James seperti dilansir dari ajax1.nl jadi pemain yang masuk radar klub juara 4 kali Liga Champions tersebut.
Menurut laporan FCUpdate.nl, analis sepak bola Tijmen Gerritsen menilai Dean James sebagai opsi menarik dan terjangkau bagi Ajax.
Bek kiri milik Go Ahead Eagles tersebut tampil konsisten sepanjang musim ini, baik di kompetisi domestik maupun Eropa, dan telah menjelma menjadi pemain kunci tim asal Deventer.
“Dean James adalah opsi yang menarik dan bisa direalisasikan,” ujar Gerritsen. “Ia tampil meyakinkan musim ini, nyaman menguasai bola, memiliki ancaman dalam membantu serangan, dan sudah terbiasa bermain di level Eredivisie.”
![Gol solo run Dean James di menit akhir bantu Go Ahead Eagles kalahkan Feyenoord 2-1. [Dok. IG Go Ahead Eagles]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/11/10/59375-dean-james-go-ahead-eagles.jpg)
Secara profil permainan, Dean James dinilai cocok dengan filosofi Ajax yang mengandalkan penguasaan bola dan peran aktif bek sayap dalam membangun serangan.
Selain itu, faktor finansial juga menjadi pertimbangan penting.
Berdasarkan data FootballTransfers, nilai pasar Dean James berada di kisaran 1,5 juta euro, angka yang masih dianggap masuk akal bagi Ajax di tengah kondisi keuangan klub saat ini.
Baca Juga: Dukung John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Oki Rengga Sindir Patrick Kluivert Tak Punya Ilmu
Selain Dean James, Ajax juga memantau bek kiri FC Utrecht, Souffian El Karouani.
Secara kualitas, El Karouani bahkan disebut sebagai salah satu bek kiri paling komplet di Eredivisie musim ini.
Ia dikenal memiliki teknik umpan yang baik dan kontribusi ofensif tinggi, dengan catatan sembilan assist di liga.
Namun, Gerritsen memberi catatan khusus untuk opsi tersebut.
Minat dari klub-klub besar seperti Fenerbahçe dan West Ham United membuat El Karouani berpotensi memiliki banderol tinggi.
“Secara finansial, Ajax kemungkinan akan kalah bersaing karena klub-klub peminat memiliki daya beli yang lebih besar,” ujarnya.