- Pelatih Singapura, Gavin Lee, antusias menyambut Grup A Piala AFF 2026 bersama Indonesia dan Vietnam.
- Lee menganggap grup sulit ini sebagai ujian ideal persiapan penting sebelum Piala Asia 2027.
- Pengundian Piala AFF 2026 dilakukan di Jakarta pada Kamis, 15 Januari 2026, menjadi debutnya sebagai pelatih permanen.
Suara.com - Hasil drawing Piala AFF 2026 boleh jadi menghadirkan mimpi buruk bagi banyak tim, namun tidak bagi pelatih Timnas Singapura, Gavin Lee.
Tergabung bersama dua raksasa, Timnas Indonesia dan Vietnam ia justru menyambutnya dengan antusiasme tinggi.
Hasil undian di Jakarta, Kamis (15/1/2026) memang menempatkan The Lions di posisi yang sangat sulit.
Mereka harus bersaing ketat dengan Indonesia, Vietnam, Kamboja, dan pemenang babak playoff di Grup A.
Namun alih-alih gentar, Gavin Lee melihat ini sebagai sebuah skenario ideal.
Baginya ini adalah ujian sesungguhnya yang sangat ia inginkan sebagai pemanasan sebelum timnya berlaga di panggung yang lebih besar, Piala Asia 2027.
“Sebagai bagian dari persiapan Piala Asia, kami ingin didorong, diuji, dan ditempatkan dalam situasi yang tidak nyaman, dan kami mendapatkan itu dengan grup ini," ucap Gavin Lee dikutip dari The Straits Times.
“Bagi kami, ini adalah tantangan bagus yang kami nantikan," sambung pelatih Singapura itu.
Lee sadar betul bahwa tidak akan ada pertandingan yang mudah. Namun, ia menegaskan bahwa timnya sudah siap menghadapi tantangan apapun yang datang.
Baca Juga: Terhindar dari Timnas Indonesia di Fase Grup Piala AFF 2026, Pelatih Thailand Senang
“Tidak akan ada pertandingan yang mudah, tetapi kami menantikan tantangan ini, dan pekerjaan rumah dimulai sekarang," ujar Lee.
“Ada beberapa pertandingan yang menarik. Ini tidak akan mudah, tetapi itu sesuatu yang sudah kami perkirakan sebelum pengundian. Tidak ada grup yang mudah dan kami menyukai tantangan ini,” sambungnya.
Piala AFF 2026 akan menjadi panggung debut bagi Gavin Lee sebagai pelatih kepala permanen Timnas Singapura.
Ia baru saja diangkat setelah sukses mengukir sejarah dengan membawa The Lions lolos ke Piala Asia 2027 untuk pertama kalinya melalui jalur kualifikasi.
Kini dihadapkan pada grup neraka di turnamen pertamanya, Lee tidak menunjukkan rasa takut sedikit pun.
Ia justru melihatnya sebagai kesempatan sempurna untuk menempa mentalitas dan kualitas timnya. Meski begitu, ia tetap membumi dan tidak ingin berpikir terlalu jauh.