- Jay Idzes memenangkan duel melawan Emil Audero di Serie A dengan statistik solid, sementara Justin Hubner tampil gemilang lewat assist dan rating 8,2 di Eredivisie.
- Emil Audero mencatatkan 6 penyelamatan meski Cremonese kalah, sedangkan Calvin Verdonk tampil cukup rapi sebagai pemain pengganti saat Lille tumbang.
- Para penggawa Timnas Indonesia menunjukkan performa kompetitif di liga top Eropa yang menjadi modal bagus bagi skuad Garuda.
Pemain yang dikenal tanpa kompromi ini melakukan 15 sapuan dan total 17 kontribusi pertahanan sepanjang laga.
Tak hanya bertahan, Hubner juga berkontribusi nyata dalam serangan dengan menyumbangkan satu assist penting bagi timnya.
Performa impresif tersebut membuatnya diganjar rating sangat tinggi yakni 8,2 di akhir pertandingan.
Sementara itu, Calvin Verdonk mendapatkan menit bermain sebagai pemain pengganti saat Lille berlaga di Liga Prancis.
Meski timnya harus mengakui keunggulan lawan dengan skor telak 1-4, Verdonk tampil cukup rapi di sisa waktu yang ada.
Ia mendapatkan rating 6,7 yang menandakan performanya cukup stabil di tengah kekalahan tim.
Kontributor : Imadudin Robani Adam