Ibunda Akan Bicarakan Perceraian Denada

Minggu, 28 Juni 2015 | 15:58 WIB
Ibunda Akan Bicarakan Perceraian Denada
Denada bersama sang suami, Jerry Aurum dan putrinya, Shakira Aurum. (Sumber: Twitter @d3nada)

Emilia Contessa akan berbicara mengenai perceraian anaknya, Denada. Dia mengatakan akan berbagi perihal permasalahan yang dihadapi Denada.

"Kalau masalahnya ada, pokoknya banyak. Tapi begini, besok rencananya saya mau ketemu temen-temen media di dekat kantor saya. Kalau mau besok kita bisa ngobrol di sana," katanya saat ditemui di kediaman Denada, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Minggu (28/6/2015)

Emilia mempersilakan media untuk menyambanginya di kantornya yang bertempat di DPD, gedung A lantai 1, Senayan, pukul 11.00 WIB.

Sebelumnya, Denada menggugat cerai suami, Jerry Aurum, di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (24/6/2015). Sidang cerai perdana direncanakan berlangsung pada 3 Agustus 2015.

Padahal pasangan tersebut baru membina rumah tangga selama tiga tahun.  Dari pernikahan tersebut mereka dikaruniai seorang anak bernama Shakira Aurum yang lahir pada 11 Desember 2012.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI