Sejak saat itu, Vanessa Angel pun memilih hidup mandiri dan tak mau lagi pulang ke rumah. Sejak saat itu pula Doddy mengaku sudah tak bisa mengontrol putrinya itu.
"2,5 tahun setelah itu Vanessa enggak mau (pulang ke rumah). Dia merasa sudah enak hidup bebas yang tidak dikontrol lagi dan semaunya dia. Saat sama saya, dia saya kontrol. Memang Vanessa anaknya keras, nggak bisa dibilangin. Dia memilih untuk pergi. Saat itu akhirnya ketemu Mas Didi Mahardhika," ujar Doddy.