Elvia Cerolline kemudian memberikan saran untuk Amanda. Dia bilang, alangkah baiknya jika hubungan mereka berlanjut ke pelaminan.
"Jangan lama-lama pacaran minta buru-buru dinikahin," kata Elvia Cerolline terkekeh.
"Doain aja yang terbaik," kata Amanda Manopo.
![Billy Syahputra peluk Amanda Manopo [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/07/17/30934-billy-syahputra-peluk-amanda-manopo-instagram.jpg)
Hubungan Billy Syahputra dengan Amanda Manopo belakangan memang lagi perhatian warganet.
Mereka juga dituding jalani asmara rekayasa untuk dompleng popularitas keduanya. Tapi tuduhan tersebut sudah dibantah Billy dan Amanda.