"Kami berupaya menghadirkan tayangan ini untuk mengembangkan penggemar bola basket di Indonesia," kata CEO IBL, Junas Miradiarsyah.
“Jalan cerita webseries ini akan menunjukkan bahwa atlet-atlet IBL adalah seorang pekerja keras. Mereka juga berada dalam ekosistem liga yang solid, saling membantu dan menjaga," tambahnya.
Yang pasti, Denny Sumargo berharap web series terbarunya ini bisa diterima oleh masyarakat.
"Cerita nyata menghasilkan kedekatan dengan penonton. Semoga web series ini membuat industri olahraga bola basket semakin berkembang dan memasyarakat," tutur Denny Sumargo.
"Pendukung dan peminatnya semakin melimpah. Terima kasih Gojek Indonesia yang telah mendukung karya anak bangsa. Semoga semakin banyak dukungan seperti ini dari sponsor lain untuk bola basket Indonesia," pungkasnya.