Suara.com - Anak Iis Dahlia, Devano Danendra semakin produktif membuat lagu di masa pandemi virus corona atau Covid-19. Bahkan belum lama ini, lelaki 18 tahun itu meluncurkan single baru hasil karangannya sendiri.
Dalam pernyataannya, Devano Danendra sengaja menghabiskan waktu untuk terus berkarya. Mengingat selama pandemi Covid-19, dia jarang dapat job manggung.
Di sisi lain, kekasih Naura ini juga berbagi cerita tentang perasaannya menjadi anak Iis Dahlia.
Lebih lanjut, berikut wawancara Devano Danendra bersama Suara.com di kawasan Tendean, Jakarta Selatan.
![Devano Danendra [Sumarni/Suara.com]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/07/28/41236-devano-danendra.jpg)
Masa pandemi ini sepertinya masih terus produktif?
Lebih Lebih produktif. Kebanyakan orang mungkin 'Ah gue capek banget, nggak bisa ngapa-ngapain itu pasti turun'. Gue percaya terlepas dari itu kita bisa lebih produktif untuk bisa nyiptain banyak lagu, lirik, banyak banget waktu untuk lebih kreatif.
Bagaimana kamu bisa seperti itu, apakah ada orang yang mempengaruhi kamu?
Tadi gue bilang, kita semua di-stop untuk nggak bisa off air, nggak bisa manggung. Jadinya kita lebih tepatnya ada di studio terus untuk bisa terus nulis lagu.
Jadi semua aktivitas kamu dihabiskan di dalam studio?
Baca Juga: Interview: Rhoma Irama Soal Soneta, Lagu Berkesan hingga Gitar Kesayangan
Alhamdulillahnya gue punya studio kecil di rumah. Ada banyak banget hal-hal yang bisa lebih gue ke depan seperti apa. Meski kita belum tahu kapan pandemi kelar.